Category Archives: Android

Membuat Android Lebih Cepat Lewat Media Penyimpanan

Sesuatu yang cepat memang lebih disukai oleh kita dengan catatan asal selamat. Begitupun dengan smartphone Android yang kita miliki begitu suka dan bangga bila proses bisa berjalan dengan cepat, setelah kita oprek2 atau dioptimasi sistemnya.

Smartphone Androin yang kita miliki bisa berjalan dengan cepat karena beberapa faktor, yang tentunya semua bergantung pada kualitas Processor, GPU, dan besarnya RAM. Tetapi hal tersebut bisa kita optimalkan lagi kecepatannya dengan mengatur penggunaan aplikasi yang kita pakai, termasuk pada media penyimpanan atau storage pada smartphone Android kita.

Berikut ini beberapa cara memaksimalkan penggunaan media penyimpanan / storage pada android kita yang bisa membuat Android kita bisa berjalan lebih cepat dari biasanya.

1. Aplikasi dan File

Penggunaan berbagai aplikasi dan file bisa kita lihat melalui Setting > Storage, dalam bahasa Indonesia Pengaturan > Penyimpanan. Ditampilkan besarnya penggunaan aplikasi dan file yang kita pakai dan juga ruang sisa dari pemakaian aplikasi atau file pada media penyimpanan. Dimenu ini kita bisa menghapus atau memindah file berukuran ataupun uninstall aplikasi.

2. Cached Data

Kebanyakan aplikasi seperti aplikasi browser, aplikasi game, dsb, memanfaatkan cache data untuk menyimpan preferensi pengguna dan data, yang memakan ruang memori. Pada bagian penyimpanan, tekan “Data Cached” untuk secara bersamaan menghapus semua cache data, tetapi ini bisa dilakukan hanya pada beberapa smartphone saja.

sd card android

sd card android

3.  SD Card

Pakailah SD Card yang bermutu dan berkecepatan tinggi, class 10 atau atasnya dengan kecepatan transfer lebih dari 10 Mbps. Solusi lain adalah memindahkan aplikasi ke kartu SD Card. Aplikasi biasanya dipasang pada memori internal smartphone. Tapi mereka dapat dipindahkan ke kartu SD Card Android kita. di Pengaturan > Manajer aplikasi, pilih aplikasi pilihan Anda dan tekan pada “Pindah ke kartu SD”. Namun tidak semua aplikasi bisa dipindah ke SD Card, untuk perangkat yang menjalankan versi terbaru dari Android, aplikasi seperti App2SD atau Link2SD dapat membantu mengatasi keterbatasan ini.

4. Cloud Storage

Android juga memungkinkan untuk menyimpan file secara Cloud Storage atau Online. Hal ini bisa mengurangi ruang yang ditempati oleh barang-barang pribadi pada Smartphone Android kita. Aplikasi Cloud Storage seperti DropBox, SkyDrive, Google Drive atau Box memberikan Anda akses ke ruang online pribadi di mana Anda menyimpan dokumen Anda, musik, film, foto. Dengan ini kita tidak akan kehilangan file-file pribadi anda mereset ke setingan prabrik Android kita.

Selamat mencoba.

Android Untuk Laptop dan PC Menggunakan Aplikasi Bluestack

Informasi yang sangat menarik bagi para sobat semua yang ingin merasakan adanya system operasi android untuk komputerserta laptop anda. Dimana dengan adanya Bluestack ini selain pemakaian laptop serta komputerterasa kita berada dan sedang menggunakan ponsel atau smartphone dengan system android. Nah pasti saat ini anda semua sudah penasaran dengan aplikasi yang bernama Bluestack ini kan, kami sarankan anda semua untuk download aplikasi ini di website resminya saja ok.

menjalankan aplikasi android di laptop

menjalankan aplikasi android di laptop

Aplikasi bluestack ini membuat user bisa mengoperasikan beberapa aplikasi pendukung android yang bisa dijalankan pada beberapa platform system operasi baik windows, distro-distro linux seperti mandriva, suse dan MAC pada laptop maupun pada komputer.

Ada 2 tipe installer aplikasi bluestack ini yaitu : Bluestack installer online dan bluestack installer offline. Kedua jenis installer aplikasi ini berbedah kapasitas file nya untuk bluestack offline besar file installer nya antara 135 mb, bagi anda yang tidak terkoneksi dengan jaringan internet dirumah kami sarankan anda untuk memakai dan install aplikasi bluestack yang offline aja dech.

Dengan adanya aplikasi bluestack ini semua aplikasi yang berekstensi .apk yang bisa dijalankan dan dioperasikan pada system android dapat kita jalankan pada platform system operasi komputerkita dengan begitu fleksibel.

Kelebihan dan Keunggulan Fitur App Kakao Talk

Setelah beberapa waktu lalu wechat mendapat posisi pertama di Google play app android smartphone. Kini giliran KakaoTalk yang saat ini berada diposisi pertama diantara aplikasi – aplikasi lainnya seperti Line, Whatsapp, facebook, opera mini dan wechat.  Diantara beberapa aplikasi – aplikasi yang tersebut diatas tadi ternyata kakaotalk memang mempunyai fitur yang sangat lebih disbanding dengan aplikasi-aplikasi lainnya. Sementara itu fitur – fitur kakaotalk antara lain adalah sebagai berikut :

kakao talk di android

kakao talk di android

Free chat & Call : dengan adanya fitur ini para pengguna aplikasi kakao talk ini dapat memakai chat dan call secara gratis tanpa adanya biaya

Group Chat : Dengan adanya group chat ini para pengguna aplikasi kakao talk bisa berbicara dan chat dengan 3 sampai 5 teman pada waktu yang sama

Group Call : sama seperti dengan fitur dan fasilitas kakao talk Group chat.  Pada fitur group call ini para pengguna aplikasi kakao talk dapat berpartisipasi pada panggilan group di waktu yang sama juga

Support 12 Bahasa : selain beberapa fasilitas diatas kakao talk telah support dengan 12 bahasa yang diantaranya adalah bahasa inggris, spanyol, jepang, Thailand, jerman, perancis, italia, portugis, turki, Cina (tradisional), bahasa cina (disederhanakan), korea dan Indonesia.

Selain theme pada aplikasi kakao talk ini bisa diubah sesuai dangan kesukaan para penggunanya serta didukung dengan adanya ekspresi sticker yang sangat beragam serta lucu.

Cara Membagi Koneksi Internet dari Laptop ke HP Android

cara-membagi-koneksi-internet

 

Memiliki ponsel Android jika tidak disertai paket data atau koneksi internet sama saja memiliki HP biasa yang gunanya cuma untuk telp dan sms. Seperti yang kita ketahui bahwa paket data dari operator di Indonesia memang masih sangat mahal. Kita perlu pintar-pintar memilihnya dan menyesuaikan dengan  kemampuan kita.

Ada cara lain agar HP Android anda bisa selalu terhubung ke internet. Salah satunya adalah dengan menumpang koneksi yang anda pakai di laptop. Laptop yang terhubung dengan koneksi internet bisa memberikan koneksi juga ke Android anda. Bagaimana caranya? Simak panduan cara membagi koneksi internet dari laptop ke HP Android dibawah ini:

Cara Membagi Koneksi Internet dari Laptop ke HP Android

  • Pertama download aplikasi mHotspot dari link ini
  • Instal dan buka aplikasi mHotspot yang telah anda download dan pastikan wi-fi di laptop anda telah aktif
  1. Isi kolom sesuai dengan perintah
  2. Hotspot Name: Nama Wi-Fi yang nantinya akan tampil di HP Android
  3. Password: Password untuk mengunci agar koneksi anda tidak dapat diakses oleh orang lain
  4. Share From: Memilih koneksi yang ingin di Sharing
  5. Max Client: Diisi sesuai yang anda inginkan

 

  • Setelah setingan tersebut selesai diisi, selanjutnya klik Start Hotspot. Jika berhasil akan muncul pemberitahuan Hotspot Started Sucessfully
  • Kemudian buka HP Android anda dan aktifkan wi-finya lalu lakukan pencarian dan temukan Hotspot yang telah anda sharing
  • Jika HP Android anda telah berhasil mendeteksi Hotspot, klik Connect dan masukkan password, serta tunggu hingga terhubung
  • Sekarang anda dapat berinternet secara bebas tanpa hambatan

 

Itulah tips untuk membagi koneksi internet dari laptop ke HP Android. Mudah kan?

Trik Upgrade OS Android Terbaru Mudah

cyanogen

Sistem operasi Android telah dipakai di hampir seluruh dunia, maka tak salah jika Google memberikan update-update terbaru pada sistem operasi mereka. Sampai saat ini Android telah mencapai versi 4.2 atau Jelly Bean. Di sistem terbaru pastinya menawarkan kenyamanan dan keamanan yang diperbarui, misalnyai fitur rotate yang lebih halus tentunya.

 

Sebenarnya ada banyak cara untuk mengupgrade OS Android anda ke versi yang terbaru, misa dengan cara manual dengan cara mendownload ROM lalu menginstallnya dengan USB yang terhubung ke komputer. Tetapi cara tersebut dirasa cukup sulit untuk pengguna awam, nah dibawah ini istilahnya kita Cuma mengupdate secara otomatis. Seperti apa caranya? Simka berikut ini

 

Langkah-langkah untuk Upgrade OS Android Terbaru :

1. Buka OS Android Anda, lalu masuk ke Menu / tekan tombol Home

2. Pilih menu Setting -> About Phone -> System Update

3. Jika terdapat file update untuk smartphone anda, maka akan keluar konfirmasi Instal/Download. Jika tak ada maka akan muncul pesan Up To Date

4. Tekan Instal/Download maka secara otomatis proses download file akan berjalan

5. Silahkan tunggu sampai download selesai, lalu Android akan menginstal seluruh file dan system akan melakukan restart ulang ponsel dengan otomatis

 

Beberapa yang perlu diperhatikan sebelum melakukan Update adalah:

1. Backup data anda terlebih dulu sebelum memulai update sistem operasi

2. Pastikan baterai Smartphone anda dalam kondisi full charge (gunakan powerbank jika dibutuhkan)

3. Periksa koneksi anda, gunakan WiFi agar proses download berjalan dengan stabil dan lancar

4. Periksa pada website smartphone, dan pastikan sistem update memang benar-benar tersedia untuk smartphone anda.

Cara Merubah Nada SMS Android dengan Mp3

Ringtone+Android

 

Beberapa diantara Anda mungkin sudah merasa bosan dengan pilihan nada dering ddan juga pemberitahuan di ponsel Android kamu. Pilihan nada yang terdapat pada nada bawaan ponsel Android memang sangat terbatas dan agak membosankan. Anda mungkin perneh dan mungkin masih kebingungan saat mau merubah nada dering sms Anda dengan mp3.

Cara ini dapat Anda gunakan untuk merubah nada notifikasi, nada alarm, serta nada e-mail di ponsel Android kamu.

Berikut cara mengubah nada sms Android dengan lagu berformat mp3 sendiri:

  1. Bagi Android yang belum pernah di Root:
  2. Buat sebuah folder baru di kartu memori/SDcard Anda dengan memakai nama folder “media”
  3. Selanjutnya pada folder “media” tersebut bikin lagi folder dengna memakai nama “audio”
  4. Kemudian pada folder “audio” buat 3 folder baru lagi, lalu beri nama: alarm, ringtones, serta notifications. Dengan begitu, strukturnya akan menjadi seperti berikut:

sdcard/media/audio/alarms ==> nada alarm

sdcard/media/audio/ringtones ==> nada dering/ringtone

sdcard/media/audio/notifications ==> notifikasi/pemberitahuan

  1. Kemudian Anda pindahkan mp3 favorit Anda atau file ringtone yang sukai di ketiga folder tersebut (boleh format wav ataupun mp3)

Untuk Android yang telah di root (rooted) , maka ikut cara berikut :

  • Untuk mengubah nada sms android: salin mp3 yang anda inginkan ke folder system/media/audio atau ringtones
  • Untuk mengubah nada notifikasi atau pemberitahuan di android: maka salin ke folder system/media/audio/notifications
  • Untuk mengubah nada dering alarm android: salin ke folder system/media/audio/alarms

Nah itu dia Cara Merubah Nada SMS Android dengan Mp3

Semoga bermanfaat !

Cara Instal Driver Android Untuk Perangkat Android Merek Apapun

AnTuTu

 

Untuk mengkoneksikan ponsel atau tablet Android ke PC, diperlukan driver yang tepat agar komputer bisa mengenali perangkat Android yang lagi terhubung. Di luar sana ada banyak merek ponsel serta tablet Android, menemukan driver yang pas kerap menjadi kesulitan tersendiri. Tetapi, ada beberapa trik sederhana agar memperoleh driver dari ponsel ataupun tablet Android yang tepat untuk hampir semua perangkat yang ada di market saat ini.

Untuk mengawalinyaa, silahkan ikuti langkah-langkah mudah berikut ini:

Cara install driver Android di PC

1.Download PdaNet di sini (PdaNet adalah sebuah aplikasi freeware untuk sharing koneksi internet antara perangkat Android serta PC via kabel USB, besar file PdaNet 4.7MB)

2.Bila ponsel atau tablet Android masih terkoneksi dengan PC, lepas dulu kabel USB dari komputer . Lalu lakukan instalasi.

3.Pada jendela yang muncul, pilih vendor perangkat Android yang tepat. Bila Anda tidak yakin atau merk ponsel Android tidak terdapat dalam daftar, pilih saja ‘other’.

4.Lalu akan muncul sebuah jendela peringatan “Windows can’t verify the publisher of this driver software”. Jangan khawatir, klik “Install this driver software anyway” untuk melanjutkan.

5.PdaNet akan meminta untuk mengkoneksikan perangkat Android ke PC dengan  kabel USB. Sebelum mengkoneksikannya, perhatikan bahwa:

* Perangkat Android harus berada dalam mode “Debug USB” (masuk Pengaturan –> Pilihan pengembang –> centang pada kotak Debug USB)

* Apabila tampil jendela “New Hardware Wizard”, lalu pilih “Install the software automatically”.

 

6.PdaNet serta driver perangkat Android kamu pun berhasil diinstal.

Dengan langkah diatas, kamu bisa menginstal driver yang dibutuhkan untuk perangkat Android yang ingin dihubungkan dengan PC melalu kabel USB. Setelah instalasi driver berhasil, kamu dapat menghapus / uninstall PdaNet dari komputer tanpa perlu cemas kehilangan driver.

Bagaimana, Gampang bukan?

Aplikasi Cloud Storage Terbaik Android

Cloude+Storage

Aplikasi Cloud Storage ialah media penyimpanan awan, dimana kita bisa menyimpan file-file kita di media penyimpanan awan (internet), pastinya  kita tak Cuma bisa menyimpannya saja namun juga bisa mendownloadnya kembali. Istilahnya, Cloud Storage adalah hardisk virtual kita.

 

Beberapa Aplikasi Cloud Storage Terbaik yang bisa dipakai di Android sudah banyak. Dalam memilih aplikasi terbaik, factor yang perlu dipertimbangkan yakni masalah keamanan, kemudahan akses, kapasitas, serta profil perusahaan penyedia, dsb. berikut ini adalah Aplikasi cloud storage (free) terbaik yang bisa Anda gunakan di android .

Google            upakan salah satu produk dari google, Google Drive ini menawarkan kapasitas cuma-cuma sebesar 5 GB. Dan untuk memperbesar kapasitasnya anda bisa berlanggan, dan tentu saja akan dikenakan biaya.

SkyDrive

Ini adalah aplikasi cloud storage dari perusahaan Microsoft, Anda pasti mengenalnya. Sama seperti halnya Google Drive, dengan SkyDrive juga kita bisa mengaksesnya lewat komputer. Untuk memakai  SkyDrive ini anda perlu mendaftar terlebih dahulu. dalam SkyDrive ini kapasitas yang ditawarkan yaitu 7GB.

Dropbox

Kapasitas yang ditawarkan lumayan 2 GB, dan kita juga dbisa memperbesar kapasitas penyimpanan kita sampai 18 GB , yakni dengan cara mereferensikan dropbox ke orang lain dari link referral kita, masing-masing dari tiap pendaftar baru melalui link referral akan mendapat  tambahan kapasitas sebesar 500MB, sampai mencapai 18 GB.

2 Aplikasi Terbaik untuk Menyembunyikan File di Ponsel Android

6350264286_98a986853a_b

 

Beberapa diantara pengguna ponsel tentu mempunyai video dan foto yang sifatnya pribadi dan tidak ingin siapapun untuk bisa mengaksesnya. Foto-foto yang bersifat pribadi sebaiknya harus disembunyikan dari jangkauan orang lain.

Jika Anda pengguna ponsel Android, terdapat banyak aplikasi yang bisa membantu Anda menyembunyikan file-file penting ini. Bahkan tidak Cuma foto dan video, tetapi ada aplikasi yang dapat menyembunyikan semua jenis file seperti file SMS atau kontak.

Cara pengunciannya juga terdiri dari berbagai macam, ada yang dibundle dengan aplikasi lain, ada juga yang tersembunyi, dan ada juga yang memakai password palsu dan enkripsi.

Berikut ini adalah 2 aplikasi terbaik yang bisa anda coba untuk menyembunyikan file di ponsel Android:

1. Vaulty

Aplikasi Vaulty  ini merupakan satu dari aplikasi hide yang sangat terkenal karena penggunaannya termasuk mudah. Anda Cuma peru jalankan saja aplikasi ini kemudian  pilih file yang ingin disembunyikan atau pilih file melalui Gallery dan pilih “Share” dan pilih “Vaulty”. Foto ataupun video yang ingin Anda sembunyikan akan disimpan di dalam brankas menggunakan PIN atau password.

Brankas ini cukup aman, bahkan, file-file yang telah berada dalam Vaulty pun tidak bisa diakses dari file manager. Aplikasi ini tersedia secara  gratis, akan tetapi untuk pengaman maksimal Anda dapat membeli yang versi bayarnya , tentunya dengan tambahan tampilan layar aplikasi palsu.

2.Hide it Pro

Anda dapat menyimpan dengan aman file-file yang nda ingin sembunyikan menggunakan aplikasi ini. Aplikasi ini dapat menyembunyikan foto, video, serta aplikasi, pesan, bahkan log telepon. Dengan tampilan aplikasi palsu Audio Manager di dapat, file akan aman tersembunyi dan akan menghilangkan kecurigaan. Yang lebih dari aplikasi ini yaitu aplikasi palsu Audio Manager ini bisa berjalan dan benar-benar bekerja/berfungsi sebagai pengatur audio.

Cara mengakses file-file yang terdapat pada brankas, Anda hanya perlu menekan dan menahan logo Audio Manager dan memasukkan PIN atau password. Aplikasi ini juga tersedia secara gratis.